Rabu, 16 November 2016

cara membuat patung fiber

MEMBUAT CETAK PATUNG FIBER

patung fiber prosesnya agak rumit…tapi bikin penasaran kalo belum selesai…
pertama-tama masternya dari tanah liat khusus, yang warnanya abu-abu..bukan tanah liat buat keramik lho..tanah liat yang dipakai untuk membuat model patung biasanya lebih liat dan gak mudah retak..
setelah modelnya jadi, tentukan posisi belahan pada model..tujuannya, supaya pada saat cetakannya dilepas dari model gak ada bagian model yang tersangkut atau menghangi cetakan, yang nantinya akan merusak model.. posisi belahan bisa menggunakan lilin plastisin atau bahan pemisah lainnya,.yang penting cetakan tidak saling melekat. setelah belahan ditentukan baru deh bikin cetakannya…
cetakan pada patung fiber terdiri dari dua lapisan, yaitu lapisan lentur (silicone rubber) dan lapisan keras (serat fiber)..
pada dasarnya cetakan patung terbuat dari bahan fiber dan serat, bahan yang sama seperti yang digunakan sebagai bahan dasar patung (hasil cetakan)..yang dioleskan lapisan perlapisan pada model..tapi..untuk hasil yang lebih detail dan akurat gunakan silicone rubber atau cairan sejenis karet sebagai lapisan pertamanya..ketika lapisan karet cukup tebal lapisi kembali dengan cairan serat fiber yang berfungsi sebagai cetakan…
setelah semua bagian tertutup oleh cetakan, rekatkan kedua sisi belahan pada cetakan dengan menggunakan baut..tujuannya agar pada saat cetakan akan digunakan untuk mencetak patung fiber, hasilnya tidak akan bergeser dan akan lebih sempurna menyerupai model..
setelah semua belahan diberi baut..buka kembali ikatan baut, kemudian lepaskan cetakan satu persatu dari model..
rangkai kembali cetakan yang telah dibersihkan sesiau bentuk model, dan mulai proses cetak..
mengenai proses cetak,,pada proses cetak patung fiber terdiri dari dua teknik,,teknik yang pertama yaitu cetak penuh dan yang kedua cetak kopong…
yang dimaksud dengan cetak penuh yaitu rangkaian cetakan yang telah tersusun membentuk model tadi diisi penuh dengan cairan fiber melalui satu bagian yang dilubangi pada cetakan..sedangkan yang dimaksud dengan teknik cetak kopong yaitu dalam pembentukan patungnya cetakan dilapisi fiber berlapis lapis yang kemudian dirangkai dengan lapisan fiber pada cetakan yang lain..kemungkinan patung bergeser dari cetakan lebih besar..tapi dengan teknik ini patung akan lebih kuat karena dapat kita lapisi dengan serat pada proses cetaknya, dan juga lebih hemat bahan🙂
setelah semua proses cetak selesai…yang paling rumit menurut aku adalah peroses finishing…
terutama bagi yang menggunakan teknik cetak kopong..logika sangat berperan dalam proses cetak patung fiber…

Tidak ada komentar:

Posting Komentar